Instalasi
Instalasi Java Development Kit (JDK)
Sebelum memulai dengan Greenfoot, mari kita bersama-sama melakukan instalasi untuk JDK. Secara singkat, JDK merupakan sebuah platform yang mendasari seluruh pemrograman berbasis Java dan di dalamnya terdapat Java Virtual Machine (JVM) yang digunakan oleh seluruh aplikasi yang dibangun (berbasis Java) untuk dapat berjalan sesuai fungsinya. Dengan teknologi yang berkembang saat ini, Java menawarkan pembangunan antar muka, kemampuan, portabilitas, dan keamanan yang diperlukan untuk aplikasi-aplikasi yang akan dibangun. JDK dapat di-download pada website ORACLE (Sebagai informasi, JDK yang digunakan pada tutorial ini adalah JDK versi terbaru yaitu versi 8 update 144).
Tampilan di atas merupakan tampilan di mana Anda dapat memilih versi JDK yang akan di-download ke dalam komputer Anda. Gunakan versi JDK yang sesuai dengan versi komputer yang Anda gunakan. Sebelum Anda dapat men-download JDK tersebut, Anda diwajibkan untuk menerima Licence Agreement.
Untuk meng-install JDK ke dalam komputer Anda, Anda cukup klik ganda pada file instalasi yang telah Anda download. Berikut adalah tampilan awal untuk instalasi JDK ke dalam komputer Anda. Pada langkah ini, Anda cukup menekan tombol Next untuk menuju ke tahap berikutnya.
Setelah Anda menekan tombol Next, maka tampilan akan berubah di mana Anda dapat memilih fitur yang akan di-install pada komputer Anda. Pada pemilihan fitur ini, disarankan Anda membiarkannya dalam keadaan default. Pastikan pula kapasitas hard disk pada komputer Anda cukup untuk menampung fitur yang akan di-install. Setelah seluruh keadaaan terpenuhi, Anda dapat menekan tombol Next yang mana akan memulai proses instalasi JDK.
Setelah proses instalasi JDK selesai, maka Anda akan dihadapkan pada pertanyaan tempat untuk meng-install Java Runtime Environment (JRE). JRE merupakan sebuah platform di mana di dalamnya terdapat Java Virtual Machine yang digunakan untuk menjalankan aplikasi berbasi Java. Pada pertanyaan tersebut, Anda cukup menekan tombol Next sampai muncul jendela yang menyatakan proses instalasi JDK selesai.
Instalasi Greenfoot
Greenfoot merupakan sebuah perangkat lunak yang didesain sedemikian rupa guna mengajarkan konsep pemrograman dengan cara yang mudah dan menyenangkan. Greenfoot dapat di-download pada https://www.greenfoot.org/download. Greenfoot tersedia untuk beberapa versi sistem operasi yaitu Windows, Mac OS, Linux, sampai Greenfoot yang dapat dibawa pada flash disk And sendiri. Pilih versi Greenfoot yang sesuai dengan sistem operasi Anda dengan cara meng-klik gambar sistem operasi yang ada pada halaman tersebut.Setelah Anda men-download versi yang sesuai dengan sistem operasi Anda, maka kita akan melakukan instalasi untuk Greenfoot.
Setelah muncul jendela seperti gambar di atas, Anda cukup menekan tombol Next dan membiarkan pilihan seperti default sampai proses instalasi selesai.